Berbagi Resep Membuat Sambal Pete Ikan Peda
Akurasi.id – Salah satu jenis ikan asin yang disukai banyak orang yakni ikan peda. Nah, ikan peda ini paling nikmat dijadikan sambal. Ditambahkan petai, rasanya jadi makin lezat. Berikut resep sambal pete ikan peda.
Sambal petai ikan peda ini bisa jadi stok pelengkap makan sehari-hari, terutama buat kamu yang gak punya banyak waktu buat masak. Berikut resep membuat sambal petai ikan peda yang bisa jadi panduanmu. Dilansir dari idntimes.com, Rabu (01/09/2021).
- Bahan-bahan yang diperlukan
Bahan-bahan:
- 4-5 ekor ikan asin peda
- 2 papan petai
- 10 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai rawit merah
- 8 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 buah tomat, potong-potong
- garam secukupnya
- gula pasir secukupnya
- penyedap rasa secukupnya
- 1 sdt gula jawa
- air secukupnya
- minyak secukupnya
- Bersihkan ikan peda dari duri, potong-potong
Bersihkan ikan peda dari kotoran dan durinya. Setelah itu, cuci hingga bersih, kemudian potong-potong sesuai selera. Sisihkan dahulu.
- Buat bumbu halusnya
Selanjutnya, haluskan cabai merah keriting, cabai rawit merah, bawang merah, dan bawang putih. Setelah halus, tumis dengan minyak panas hingga matang dan harum.
- Masak beberapa bahan
Tambahkan potongan tomat dan sedikit air, lalu aduk merata. Masukkan ikan peda, masak sebentar. Masukkan petai, aduk kembali hingga tercampur rata.
- Masak sambal petai ikan peda hingga matang
Terakhir, tambahkan garam, gula pasir, penyedap rasa, dan gula jawa. Masak sambal ikan peda hingga matang. Setelah matang, angkat dan pindahkan ke piring saji. Sambal petai ikan peda siap disajikan.
Itulah resep sambal petai ikan peda yang bakal bikin kamu nambah porsi terus. Selera makanmu langsung meningkat, deh! Tapi hati-hati jangan sampai terlalu pedas! Nanti bisa sakit perut, dan tidak bisa menikmati lezatnya sambal pete ikan peda. (*)
Editor: Yusva Alam
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!